Sunday, May 17, 2015

Satuan Ukuran di Amerika

Pelajaran matematika dari kehidupan saat pertama kali datang ke Amerika adalah pelajaran mengkonversi satuan yang lazim digunakan di Indonesia ke satuan yang digunakan di sini. Pikirku, ahh Amerika ini eksklusif sekali, dia tak mau ikut-ikutan satuan internasional (sistem metrik), padahal kalo dipikir-pikir lagi, satuan di Amerika kan awalnya berasal dari sistem satuan imperial (British), sedangkan yang di British sendiri sekarang sebagian besar sudah menggunakan sistem metrik.

Baiklah, apa saja satuan ukuran yang sering digunakan sehari-hari di Amerika?


sumber: medfriendly.com


Satuan panjang
inch/inches (25.4 mm)
foot/ feet (ft = 12 inches = 0.3048 m)
yard/ yards (yd = 3 ft = 0.9144 m)
mile/ miles (5280 ft = 1760 yd = 1.609344 km)

Untuk mengukur tinggi badan dan panjang suatu benda biasanya menggunakan foot dan inch. Foot dan inch selalu berbarengan. Misal, 1 meter setara dengan 3 feet and 3.37 inches.
Untuk mengukur panjang jalan biasanya menggunakan mile(s).
Ingat tanda desimal di US menggunakan titik (.) bukan koma (,)
Tanda inch berupa (")
Tanda foot berupa (') jadi misalkan 1 foot 2 inches jadi 1' 2"

Satuan volume cairan
fluid ounce/ounces (fl oz = 2 tablespoons = 29.57 mL)
pint/ pints (pt = 2 cups = 473.18 mL)
quart/ quarts (qt = 2 pints = 0.95 L)
gallon/ gallons (gal = 4 quarts = 3.78 L)
teaspoon/ teaspoons (tsp = 4.92 mL)
tablespoon/ tablespoons (tbsp = 3 teaspoons = 14.78 mL)
cup/ cups (cp = 8 fl oz = 236.59 mL)

Untuk mengukur cairan kosmetik, shampoo, minuman, dsb biasanya menggunakan fl oz.
Untuk mengukur susu cair biasanya menggunakan half pint, pint, quart, gallon.
Untuk mengukur air teh, kopi, atau es krim biasanya menggunakan cup atau pint.
Tablespoon, teaspoon, dan cup juga biasa digunakan dalam takaran benda padat seperti bumbu atau bahan makanan di dapur.

Satuan luas

acre/ acres [4,046.873 meter square (m2)]

Satuan massa
ounce/ ounces (oz = 28.35 grams)
pound/ pounds (lb = 16 oz = 453.59 grams)

Pounds selalu berbarengan dengan ounces. Jadi misal, 1 kg setara dengan 1 lb and 3.27 oz. Beda lho ya dengan ons dan pon yang dipelajari di SD dulu di Indonesia. Btw, pound(s) ditulisnya jadi lb(s) karena katanya berasal dari satuan zaman bangsa Romawi dulu yaitu libra, ingatkan tanda Libra itu berupa timbangan.

Satuan suhu
fahrenheit (F)

Rumusnya masih ingat kan?
F = \frac{9}{5}C + 32
Yang sering diingat yaitu:
suhu titik beku 32 F (0 C)
suhu ruangan 77 F (25 C)
suhu demam 100 F - 104 F (37.8 C - 40 C)

Daripada bingung ngitung sendiri, mending dihitungin online converter



0 comments:

Post a Comment